GELORA SUKOHARJO SILATURAHIM KE KPU, POLRES, BAWASLU.

Sukoharjo, Iskeb ( 7/2 )
Pengurus DPD Partai Gelora Indonesia Kabupaten Sukoharjo, Senin (7/2) melakukan agenda silaturahim ke tiga instansi yang punya peran penting dalam pelaksanaan Pemilu yang akan di gelar 2024 yang akan datang. KPU, POLRES, dan BAWASLU Kabupaten Sukoharjo. 

Saat bersilaturahim Partai Gelora yang dipimpin Ketua DPD  Kab. Sukoharjo, Umar Yuwono dan jajaran pengurus, didampingi Kabid Olahraga dan Gaya Hidup DPN Partai Gelora, Kumala Kartini. Kunjungan diterima anggota KPU Sukoharjo divisi Tehnis Penyelenggaraan Syakbani Eko Raharjo,S.Pt. beserta staf.

Tujuan kunjungan guna memperkenalkan partai kepada KPU Sukoharjo, menyerahkan SK  pengurus, dan minta arahan terkait pendaftaran dan verifikasi parpol dalam Pemilu 2024.

Dalam kesempatan itu, Syakbani menerima  dengan baik dan memberikan informasi tentang pendaftaran dan verifikasi parpol sebagaimana yang dibutuhkan jajaran pengurus Partai Gelora tersebut.

Kunjungan silaturahim berikutnya adalah ke Polres Sukoharjo. Dalam kesempatan kunjungan tersebut Pengurus DPD Gelora Sukoharjo diterima oleh Kasat. Binmas AKP Wusana, SH. beserta staff. Dalam kesempatan kunjungan tersebut Ketua DPD Gelora Umar Yuwono menyatakan disamping silaturahim juga berharap bisa sinergi dan kolaborasi bersama kepolisian dalam menciptakan suasana kondusifitas daerah Sukoharjo dimasa masa tahapan Pemilu yang akan segera di gelar. 
Sedangkan Kasat. Binmas AKP Wusana, SH., memberikan sambutannya selain berterimakasih kepada Partai Gelora Sukoharjo atas kunjungan silaturahimnnya juga memberikan pesan yang senada yaitu ajakan pada elemen masyarakat  termasuk Gelora Sukoharjo dalam peran serta menjaga kondusifitas daerah di Kabupaten Sukoharjo. Sebelumnya juga AKP Wusana, SH. juga menyampaikan informasi bahwa Bapak Kapolres AKBP Wahyu Nugroho Setyawan,  sedang ada agenda di Polokarto, terkait musibah kecelakaan bus di Bantul kemarin. 

Kunjungan silaturahim terakhir pengurus Gelora Sukoharjo adalah ke Bawaslu Kab. Sukoharjo.
Di Bawaslu Gelora Sukoharjo disambut hangat Ketua Bawaslu Sukoharjo, Bambang Muryanto, ST.,MH., beserta staf. Beliau menyampaikan ucapan terima kasih atas kunjungan silaturahim Gelora Sukoharjo ke Bawaslu dan sangat terbuka Bawaslu untuk menjalin komunikasi tentunya dalam koridor memberikan saran dan pesan terkait aturan aturan dalam tahapan Pemilu bagi para peserta Pemilu apalagi bagi partai baru seperti Gelora di Sukoharjo. 

Pada sisi lain dalam agenda silaturahim hari tadi, pengurus DPD Gelora Sukoharjo juga di dampingi kabid GAHORA DPN Ibu Kumalasari Kartini. Dalam serangkaian silaturahim nya Ibu Kumalasari menyampaikan dan memperkenalkan sekilas tentang keberadaan partai Gelora Indonesia. Dan sekaligus memberikan oleh oleh berupa buku karya Ketua Umum Gelora Indonesia Anis Matta berjudul Pesan Islam Menghadapi  Krisis, kepada KPU, POLRES dan BAWASLU Kabupaten Sukoharjo. ( Iskeb/SR )

Komentar

Postingan populer dari blog ini

GASPPOL SUKOHARJO TAK LAGI SEKEDAR FORUM KOMUNIKASI PARPOL

POLING GASPOL FSM KEDUA AKAN SEGERA DIGULIRKAN

SISA SISA "SUARA WARGA" PASCA PUTUSAN MK & MENGIMANI TAKDIR